tips- cara membuat es campur depot tidar surabaya, Es Campur adalah salah satu warisan kuliner Indonesia. Es campur banyak macamnya. Kalau haus, es campur bisa jadi obatnya. apalagi kalau diminum siang-siang yang semakin hari semakin panas. Es campur bisa dibuat dengan berbagai macam buah-buahan yang dijadikan satu.
Resep Es campur tidaklah sulit untuk dibuat, dari bahan-bahanya saja mudah didapatkan dan tidak memerlukan waktu lama dalam membuatnya. Berikut ini cara membuatnya;
Bahan-Bahan Yang Diperlukan Untuk Membuat Es Campur adalah:
1. Susu kental manis putih = secukupnya sesuai selera
2. Air putih = secukupnya
3. Es batu atau serutan es balok = secukupnya
4. Sirup cocopandan / kokopandan = 3 sendok makan
5. Buah alpukat matang = 1 buah
6. Cincau hitam dipotong kecil-kecil = 25 gram
7. kacang ijo rebus/yang sudah matang =100 gram
8. roti tawar potong dadu secukupnya
9. kolang kaling =100 gram

11. Leci / Lychee = 3 buah
12. Cendol = 2 sendok makan
13. Selasih = 2 sendok makan
14. kerokan kelapa muda = 3 sdm
15. Nata de coco / sari kelapa = 2 sedok makan
16. Tape / peyeum = 1 sendok makan
17. daging buah nangka potong dadu=100 gram

Cara Menyiapkan minuman Es Campur
1. Semua bahan di masukkan jadi satu ke dalam gelas atau mangkuk kemudian-
2. Beri serutan es atau potongan es dengan air putih dingin.
3. Masukkan susu dan sirup secukupnya sesuai selera anda lalu aduk-aduk.

baca halaman berikutnya;
tips- cara membuat es kacang merah saos durian ala mas bejo
tips- cara membuat es cocktail aneka rasa
tips-cara membuat tahu tek spesial dari surabaya
Tidak ada komentar:
Posting Komentar