Jumat, 23 September 2011

Tips- Cara Membuat Masakan Sehat : Ayam Masak Okra Ala Mas Bejo

Tips- Cara Membuat Masakan Sehat : Ayam Masak Okra Ala Mas Bejo, Sayuran Okra belum banyak dikenal di Indonesia, ternyata sayuran Okra ini menyimpan banyak manfaat seperti dapat turunkan kadar gula darah sehingga sangat baik dikonsumsi oleh penderita diabetes dan dapat turunkan kolesterol.
Okra yang renyah dan segar enak dipadukan dengan daging ayam yang gurih. Tambahan bumbu kacang, cabai dan telur membuat cita rasanya jadi komplet. Gurih, renyah, dan pedas! Makin enak disantap dengan kentang rebus atau nasi hangat. Cocok buat lauk makan malam yang praktis.




Bahan:

2 sdm minyak sayur
30 g bawang Bombay, cincang halus
1 siung bawang putih, memarkan
150 g daging ayam, cincang kasar
1/2 sdt cabai merah bubuk
1 ruas lengkuas
1 sdm selai kacang
1/2 sdt merica hitam, memarkan halus
1 sdm kecap manis
1 sdt garam
150 ml air
1 butir telur ayam, kocok
6 buah okra, bersihkan, potong 1 cm
penyedap secukupnya

Cara membuat:

Tumis bawang Bombay dan bawang putih hingga layu dan wangi.
Masukkan daging ayam, aduk hingga kaku.
Masukkan bumbu dan air, didihkan hingga air berkurang.
Tuangkan telur kocok, aduk hingga bergumpal dan kering.
Tambahkan okra, aduk hingga layu.
Angkat, sajikan hangat.

Untuk 4 orang
Mungkin ada yang bertanya-tanya, apa itu Okra ketika membaca postingan resep Gulai Kepala Ikan? Bagi yang tinggal di daerah kepulauan Riau, Sumatra, Malaysia dan Singapura, mungkin tak asing dengan jenis sayuran yang ini. Tapi bagi anda yang belum pernah melihatnya, berikut sedikit gambaran mengenai Okra.

Tanaman Okra (Abelmochus esculentus) atau yang lebih dikenal kacang arab,buahnya mirip jari-jari lentik penari Thailand sehingga tak berlebihan bila orang Amerika menjulukinya sebagai “Lady’s Finger” karena buahnya yang berbentuk silindris berujung runcing seperti jari wanita bangsawan.

Di beberapa negara seperti India, Srilangka, Jepang, Philiphina, Saudi Arabia dan Eropa, masakan buah Okra ini sangat populer.

Buah Okra mengandung banyak lendir, sehingga buah okra tidak cocok /sesuai untuk sayuran yang diberi air seperti sayur asem/sayur sop. Penggunaan Okra di Indonesia lebih cocok untuk sayur kari, oseng-oseng, tumis, atau campuran “sambal goreng cabe”.

Manfaat lainnya, biji dari buah tua Okra dapat dimanfaatkan sebagai bahan industri minyak dan protein, karena Okra memiliki kandungan minyak dan protein yang berkualitas bagus.

selamat mencoba!!!
baca halaman selanjutnya ;
Tips- Cara Membuat Es Kopi Latte Spesial Dirumah,

Tidak ada komentar:

Posting Komentar