Senin, 13 Juni 2011
tips- cara membuat masakan jepang sushi yang paling lezat
tips- cara membuat masakan jepang sushi yang paling lezat, Jepang dikenal sebagai salah satu negara dengan warga yang berumur panjang. Pola makan yang didominasi dari hasil laut seringkali dianggap sebagai salah satu penyebabnya.Baru-baru ini ilmuwan di Inggris menyimpulkan makanan tradisional Jepang, Sushi, mengandung bakteri khusus yang membantu pencernaan.Bakteri itu terbukti banyak ditemukan pada sebagian perut masyarakat Jepang saat mereka mengkonsumsi Sushi. Demikian laporan singkat seperti dikutip dari telegraph.co.uk, akhir pekan lalu. mau meniru orang jepang yang sehat dan berumur panjang,maka cobalah resep sushi yang satu ini dijamin anda akan ketagihan akan kelezatan rasanya,berikut cara membuatnya;
Bahan-Bahan :
500 gram beras
80 ml cuka arak beras
1 sendok makan gula
1 sendok teh garam
Rumput laut kering
Mayonaise
Bahan Isi (sesuai selera) :
Alpukat
Timun
Telur
Salmon asap
Tuna
Biasanya beras yang digunakan adalah jenis beras Jepang yang pendek dan gemuk karena lebih lekat.
Cara Membuat;
1. Masak nasi seperti biasa.
2. Ketika nasi hampir matang campur dengan cuka arak beras, gula dan garam.
3. Dinginkan nasi dan atur menjadi lapisan tipis di atas satu lembar rumput laut kering.
4. Atur isi yang sudah dipotong melintang di atas satu sisi nasi yang diatur di atas rumput laut.
5. Bumbui dengan mayonaise lalu gulung ke arah berlawanan.
6. Potong-potong dan sajikan.
Note :
Untuk variasi, rumput laut yg sudah diberi nasi dapat digulung dengan bentuk kerucut lalu diisi dengan campuran isi dan mayonaise.
selamat mencoba!!
baca halaman selanjutnya;
tips- cara membuat masakan jepang ckicken katsu spesial
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar