Sabtu, 11 Juni 2011
tips- cara membuat miso sup jepang
tips- cara membuat miso sup jepang, Sup miso merupakan masakan sangat sederhana yang sangat mudah disiapkan dalam waktu singkat, bahan-bahannya pun hanya berupa kaldu dari katsuobushi, sedikit isi osup, dan miso. Walaupun sup miso adalah masakan paling sederhana, rasa yang dihasilkan bisa berbeda-beda tergantung pada jenis miso yang digunakan untuk sup, cara mengambil kaldu dari katsuobushi dan keterampilan orang yang membuatnya.
Bahan-Bahan:
1 liter kaldu ayam
1 buah tahu jepang, ukuran besar, potong bentuk dadu
4 sendok makan miso
2 batang daun bawang, iris halus
Cara membuat
Didihkan kaldu ayam, masukkan miso, aduk rata, lalu didihkan kembali.
Masukkan tahu, aduk rata, masak hingga matang, angkat dari api, lalu taburi dengan daun bawang.
Biasanya disajikan bersama-sama dengan Ayam Teriyaki
Dalam penyajian makanan Jepang, biasanya Sup Miso (miso shiru}dihidangkan bersama nasi putih sebagai menu sarapan pagi di banyak rumah-rumah di Jepang. Pada umumnya sup miso biasanya dimakan di rumah, walapun ada juga sup miso yang dihidangkan di warung atau restoran tradisional Jepang (”ryotei”).
Bahan dasar adalah dashi ditambah isi sup berupa sedikit makanan laut atau sayur-sayuran, dan diberi miso sebagai perasa. Sup miso dinikmati dengan mengangkat mangkok sup dan meminum kuahnya, sedangkan isi sup dimakan menggunakan sumpit.
selamat mencoba!!
baca halaman selanjutnya;
resep- cumi asam manis spesial ala mas bejo
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar